Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Top Up ShopeePay Lewat DANA Tanpa Biaya Admin 2022

Top up ShopeePay lewat DANA tanpa biaya admin terbaru 2022 terbilang mudah. Masuk di sini dan simak caranya. 

Top Up ShopeePay Lewat DANA Tanpa Biaya Admin 2022

Masyarakat yang menggunakan e-wallet ShopeePay terus bertambah. Penyebabnya, konsumen banyak memilih ShopeePay sebagai metode pembayaran ketika berbelanja produk di Shopee.

Selain itu, dengan menggunakan ShopeePay, Sobat akan mendapatkan berbagai keuntungan. Karena Shopee sering menawarkan promo potongan harga via ShopeePay.

Nah, ada banyak cara apabila Sobat ingin mengisi saldo ShopeePay. Salah satunya lewat DANA. Jika Sobat ada saldo DANA dan butuh saldo tambahan ShopeePay, ini caranya.

Akses kemenaker.go.id login bsu 2022, Cek BSU Rp600.000

Top Up ShopeePay Lewat DANA Tanpa Biaya Admin

Apakah Sobat bisa mengisi saldo ShopeePay walaupun akun DANA Sobat belum upgrade ke non premium? Ya tetap bisa. Tetapi ada batas transfer, yakni maksimal Rp 2 juta.

DANA jelas menjadi pilihan banyak orang karena promo menariknya. Salah satu andalannya adalah transaksi ke bank tanpa biaya admin sama sekalil.

Ini tentu menjadi daya tarik. Karena bila melalui metode top up lainnya, maka banyak layanan yang mengenakan biaya admin.

Untuk mengirim DANA ke ShopeePay, maka caranya seperti transfer ke bank. Apakah gratis biaya admin? Benar. Syaratnya harus transfer minimal Rp50.000 dengan batas transaksi 10 kali.

Anda bisa mengonfirmasi ini ke website resmi DANA di sini.

Namun bila transaksi kurang dari Rp 50 ribu, maka ada biaya admin sebesar Rp2.500. Langsung saja berikut panduan lengkapnya.

Cara Kirim Saldo GoPay ke Rekening BCA

Cara Top Up ShopeePay via DANA

1. Silahkan membuka aplikasi Shopee di HP Sobat.


2. Di dashboard Shopee, silahkan memilih ‘Isi Saldo ShopeePay’. Ikuti petunjuk gambar.


3. Klik ‘Isi Saldo’.


4. Tab ‘Transfer Bank’.


5. Pilih Bank Mandiri (dicek otomatis). Tekan‘Konfirmasi’.


6. Sobat kemudian berada di tahap pembayaran. Silahkan ‘salin’ nomor virtual account Bank Mandiri. Lalu tekan OK.


7. Langkah berikut adalah membuka aplikasi DANA di HP Sobat.


8. Pergi ke beranda, kemudian klik ‘Kirim’.


9. Tekan pilih ‘kirim ke akun bank’.


10. Silahkan mengetikkan nama bank Mandiri, nomor akun, serta nama alias. Silahkan mengisi nomor virtual account yang sudah Sobat salin di aplikasi Shopee. Lalu klik tambah ‘bank baru’.


11. Isikan nominal uang yang hendak Sobat kirim ke ShopeePay lalu tekan ‘Konfirmasi’. Minimal transfer adalah Rp10.000.


12. Selanjutnya muncul detail jumlah transfer. Di sini tertera nama tujuan pengiriman Shopeepay Mandiri. Silahkan klik ‘konfirmasi’.


13. Sobat silahkan memasukkan PIN DANA. Jika saldo DANA cukup, maka top up ShopeePay akan berhasil.

Nah sangat mudah bukan! Di aplikasi Shopee pasti sudah masuk pemberitahuan bahwa saldo ShopeePay sudah bertambah sesuai jumlah top up.

Seperti itulah informasi top up ShopeePay lewat DANA tanpa biaya admin terbaru 2022 yang mudah saja. Kiranya artikel ini membantu.

1 komentar untuk "Top Up ShopeePay Lewat DANA Tanpa Biaya Admin 2022"