Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP Android

Cara daftar PKH online 2022 lewat HP android dapat Anda ketahui di sini. Buruan daftar dan cek melalui cekbansos.kemensos.go.id.

Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP Android

Program Keluarga Harapan (PKH) adalah program bantuan sosial (bansos) yang rutin diadakan setiap tahun. Pada tahun 2022 ini juga, sudah ada jadwal pencairan bagi masyarakat yang memenuhi syarat.

Bagi Anda yang merasa layak namun pada kenyataannya belum pernah mendapatkan bantuan sosial ini, jangan menyerah. Anda bisa mendaftarkan diri dengan mudah kok.

Saat ini, cukup hanya melalui smartphone android saja, Anda dapat mengajukan nama sendiri, keluarga, teman, atau orang yang Anda kenal kepada pemerintah agar memperoleh bantuan.

Memang saat ini harus diakui bahwa tidak semua masyarakat miskin memiliki smartphone atau telepon pintar. Namun rata-rata di level ekonomi apapun, salah satu anggota keluarga pasti sudah memiliki smartphone jenis android yang harganya terjangkau.

Nah, jika sudah memiliki hp android, pendaftaran penerima bansos PKH dapat Anda dilakukan melalui aplikasi resmi Kementerian Sosial (Kemensos) RI, yakni ‘Aplikasi Cek Bansos’.

Cek Bansos Kementerian Sosial, Login bansos.siks.kemensos.go.id

Syarat Daftar PKH Kemensos dan Besaran Bantuan

Hanya saja sebelum mendaftar, pastikan Anda ataupun keluarga masuk dalam kategori masyarakat kurang mampu. Karena memang pada dasarnya, PKH hanya diperuntukan pada masyarakat yang termasuk Keluarga Miskin (KM).

Tujuan utama program ini adalah memberi manfaat kepada keluarga miskin, terutama ibu hamil dan anak-anak, agar bisa mendapatkan fasilitas kesehatan (faskes) dan fasilitas pendidikan (fasdik).

Pada tahun 2021, besaran bantuan PKH pada tiap kategori masyarakat kurang mampu ada perbedaan. Berikut patokan bantuan per tahun PKH.

- Rp3.000.000 untuk ibu hamil/nifas.

- Rp3.000.000 untuk anak usia dini, yakni 0-6 tahun.

- Rp900.000 untuk pendidikan anak SD/Sederajat.

- Rp1.500.000 untuk pendidikan anak SMP/Sederajat.

- Rp2.000.000 untuk pendidikan anak SMA/Sederajat.

- Rp2.400.000 untuk penyandang disabilitas berat.

- Rp2.400.000 untuk orang yang sudah lanjut usia (lansia).

Nah untuk tahun 2022 ini, Kemensos telah menganggarkan sejumlah Rp28,7 triliun untuk program PKH. Penyaluranny, akan diadakan tiap 3 bulan satu kali.

Pembagiannya akan dilakukan dalam 4 (empat) tahap. Yaitu pada bulan Januari, April, Juli, dan Oktober. Sebetulnya, daftar nama penerima bansos PKH sudah terlampir di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Akan tetapi, jika Anda memenuhi syarat untuk menerima PKH, Anda bisa mendaftarkan diri lewat Aplikasi Cek Bansos yang dibuat Kemensos RI dengan cara sebagai berikut.

Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP Android

Proses pendaftaran PKH online 2022 tidak memakan waktu yang lama. Anda hanya perlu mengisi data pribadi dan melampirkan kartu identitas. Berikut panduannya.

1. Siapkan KTP dan juga KK Anda.

2. Siapkan HP android yang memiliki kuota internet.

3. Buka google playstore lalu download aplikasi Cek Bansos dari Kementerian Sosial Republik Indonesia dengan klik di sini.

4. Klik buat akun baru. 

5. Lakukan pendaftaran dengan mengisi Nama, Nomor KK, NIK, alamat lengkap, nomor hp, alamat email, dan username.

6. Lampirkan foto KTP Anda dan foto selfie dengan memegang KTP. Lalu klik buat akun baru.

7. Setelah akun Anda berhasil terverifikasi, maka Anda sudah dapat membuka Aplikasi Cek Bansos.

8. Klik tombol PKH. Jika muncul status YA, artinya Anda berhak mendapatkan bantuan PKH.

9. Jika nama Anda belum terdaftar, maka silahkan klik daftar usulan yang ada di bagian kanan atas. Lalu klik tambah usulan.

10. Silahkan isi data pendaftaran PKH secara lengkap dan benar. Kemudian klik tambah usulan.

11. Pendaftaran telah selesai. Pengajuan pendaftaran Anda akan diverifikasi dan diseleksi oleh Kemensos.

Cara Daftar GoFood Online Terbaru

Untuk mengatahui apakah Anda berhasil diterima dalam daftar masyarakat penerima bantuan PKH, maka Anda bisa membuka aplikasi cekbansos.kemensos.go.id secara berkala.

Lewat aplikasi tersebut, terdapat juga fitur tambahan yang dapat membantu masyarakat, yakni usul dan sanggahan. Pada fitur usul, Anda dapat mengusulkan seseorang atau orang lain di sekitar agar boleh mendapatkan bantuan.

Sementara fitur sanggahan, dapat dilakukan seseorang untuk memberikan kebijakan terhadap orang yang dirasa tidak layak mendapatkan bantuan namun ternyata mendapatkannya.

Demikianlah informasi cara daftar PKH online 2022 lewat HP android beserta cara cek bantuan melalui aplikasi dan situs cekbansos.kemensos.go.id. Semoga membantu.

1 komentar untuk "Cara Daftar PKH Online 2022 Lewat HP Android"

  1. Sudah daftar online tp g bisa registrasi katanya alamat tidak sesuai,jd solusi nya gmn padahal alamtnya Udah benar.

    BalasHapus